Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bagaimana cara bikin blog gratis dan menarik


Hal pertama yang harus Kamu perhatikan untuk membuat blog yang baik adalah tetapkan topik yang akan Kamu tulis untuk blog tersebut. Topik sebaiknya yang Kamu kuasai dan Kamu senangi.

Hal kedua adalah tulisan. Kesuksesan sebuah blog sebagian besar ditentukan oleh tulisan yang ada di dalamnya. Jika tulisannya berkualitas, berguna bagi pengunjung, dan selalu ada tulisan baru ketika pengunjung datang, maka blog tersebut biasanya akan menuai sukses.

OK, sudah siap membuat blog?

Berikut bagaimana cara bikin blog gratis dan menarik :

1. Cari situs yang menyediakan layanan blog. Banyak diantaranya yang gratis dan sangat bagus misalnya Blogger dan Wordpress.

2. Cari nama blog yang kira-kira menarik pengunjung dan mudah diingat. Selain itu, judul blog Kamu sebaiknya selaras dengan topik dan isi blog sehingga mudah ditemukan oleh mesin pencari.

3. Pilih salah satu desain untuk blog kamu. Blogger dan Wordpress biasanya mempunyai banyak desain bagus siap pakai. Kamu hanya perlu memilih salah satunya yang sesuai dengan topik blog, isi blog, atau target pengunjung.

4. Perindah blog Kamu dengan menambahkan foto, mengatur jenis dan besar huruf, dan mengatur warna latar dan tulisan. Kamu juga dapat me-‘nyantel’-kan layanan tertentu seperti Google Connect, Feedburner, Facebook button, dan lain sebagainya.

5. Jika Kamu punya waktu dan ingin berepot-repot sedikit, silakan pelajari bagaimana mengedit kode CSS (cascading style sheet) yang berguna untuk memperindah tampilan. Banyak tutorial online gratis tentang CSS, googling aja. Kamu juga dapat mempelajari pengedit gambar seperti Photoshop atau Corel Draw.

6. Kamu harus selalu menambahkan tulisan secara teratur, misalnya tiga sampai lima tulisan per minggu. Hal ini akan membuat pengunjung selalu berkunjung karena tahu selalu ada hal baru di blog kamu.

7. Hindari memasukkan banyak tulisan yang tidak selaras dengan topik. Selain itu, tulisan harus singkat, idealnya sekitar tiga paragraf. Tulisan juga harus enak dibaca dan menghibur.

8. Promosikan blog Kamu misalnya lewat Facebook, email, atau forum yang banyak di Internet. Hindari melakukan spam karena dapat menurunkan kredibilitas blog Kamu.

9. Dibutuhkan kesabaran dan ketelatenan agar bisa sukses di dunia blogging, hal terakhir inilah yang sering tidak sanggup dilakukan oleh para blogger, terutama blogger baru.

Semoga artikel 'Bagaimana cara bikin blog gratis dan menarik' ini bermanfaat, terima kasih :)

Posting Komentar untuk "Bagaimana cara bikin blog gratis dan menarik"